Dari Rasulullah SAW “Sesungguhnya Allah mencintai hamba yang bertakwa, hamba yang hatinya selalu merasa cukup dan yang suka mengasingkan diri.”
Kata mengasingkan diri disini adalah senantiasa menghindari popularitas. berusaha menyembunyikan amal, merupakan implementasi dari kata mengasingkan diri dalam hadits tersebut. Anjuran Rasululloh SAW ini bukan sembarang nasehat, hati manusia yang rentan terhadap kondisi munculnya riya, ujub serta takabur, menjadi alasan utama untuk menghindari penyakit hati tersebut.